Pembelajaran PJOK di UPT SPF SDN Gotong Gotong I Makassar

oplus_2

TargetNasional, Makassar — Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan ( PJOK) pada hakikatnya adalah proses pendidikan yang memanfaatkan aktivitas fisik untuk menghasilkan perubahan holistik dalam kualitas individu, baik dalam bentuk fisik, mental, serta emosional, Kamis (07/11/2024)

PJOK adalah singkatan dari Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan, mata pelajaran ini dilaksanakan setiap hari Kamis di UPT SPF SDN Gotong Gotong I Makassar yang dipimpin oleh Muh Yahya, S.Pd.,MM.

Bacaan Lainnya
oplus_2

PJOK merupakan mata pelajaran yang wajib dipelajari di sekolah dan bertujuan untuk mengembangkan potensi peserta didik, baik dalam aspek fisik, mental, sosial, emosional, dan moral.

PJOK memiliki beberapa tujuan, di antaranya: Membekali peserta didik dengan keterampilan jasmani dan kebugaran yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari.

Membantu peserta didik untuk mengubah perilaku gerak, perilaku berolahraga, dan perilaku sehat.
Membantu peserta didik untuk mengembangkan keterampilan motorik, pengetahuan, dan perilaku hidup sehat dan aktif, membantu peserta didik untuk mengembangkan sikap sportif dan kecerdasan emosi.

PJOK merupakan bagian integral dari proses pendidikan yang menggunakan aktivitas fisik sebagai media atau alat untuk mencapai tujuan, (Red).

Pos terkait