Pertemuan Rutin Bulanan KKG PAI Kecamatan Panakkukang Kota Makassar Dilaksanakan di UPT SPF SDN Pannyikkokang II Makassar

TargetNasional, Makassar β€” KKG PAI adalah wadah kegiatan profesional untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan serta untuk membina hubungan kerjasama secara koordinatif dan fungsional antara sesama Guru Pendidikan Agama Islam yang bertugas pada Sekolah Dasar, Senin (20/05/2024)

Ratnawati, S.Pd., menuturkan, Kelompok Kerja Guru PAI adalah tempat pertemuan guru-guru PAI sekolah dasar yang bersifat aktif, kompak dan akrab dan membahas berbagai permasalahan profesionalitas guru yang berhubungan dengan peningkatan kemampuan kegiatan belajar mengajar.

Bacaan Lainnya

Melalui forum Kelompok Kerja Guru (KKG) diharapkan dapat mengadopsi nilai-nilai tersebut dan menumbuhkan kegairahan guru Pendidikan Agam Islam (PAI) untuk beraktualisasi meningkatkan keterampilan dan kemampuan dalam mempersiapkan, melaksanakan, dan mengevaluasi kegiatan pembelajaran yang inovatif.

Kelompok Kerja Guru disingkat KKG adalah organisasi guru setingkat gugus atau kecamatan yang beranggotakan guru-guru dari sekolah di dalam gugus terkait, dan anggotanya adalah guru kelas.

Sementara tujuan utama KKG yaitu menjadi wadah untuk meningkatkan kompetensi dan skill guru, baik saat berada di dalam maupun di luar kelas. KKG memiliki tiga program dengan dasar pembentukan yang memenuhi empat kompetensi dasar guru, yaitu kompetensi pedagogik, profesional, sosial, dan kepribadian.

Kelompok Kerja Guru (KKG) berfungsi sebagai wadah untuk melakukan berbagai kegiatan penunjang kegiatan belajar mengajar, antara lain merencanakan strategi belajar mengajar, membuat alat pelajaran, membuat lembar kerja,Iembar tugas, dan mendiskusikan masalah-masalah yang dijumpai di kelas masing-masing.

Dalam proses pembelajaran guru profesional harus mampu mengembangkan potensi yang dimiliki oleh siswa sehingga dapat bermanfaat dalam kehidupan sehari – hari,” tutur Ratnawati, S.Pd.

Pos terkait