Potret : Andi Abraham Noval siswa kelas V (5) UPT SPF SDI Paropo.
TargetNasional, Makassar β Andi Abraham Noval siswa kelas V (5) UPT SPF SDI Paropo Alhamdulillah berhasil meraih juara 1 dan terpilih mewakili Kota Makassar ke Jakarta Liga Menpora 2025.
Hal ini dikatakan Herlita AR, S.Pd., kepada awak media melalui sambungan Via WhatsApp-nya, Rabu (22/01/2025) pagi.
Menurutnya sebagai Kepala Sekolah (Kepsek), ajang yang di ikuti salah satu siswa kami yaitu Liga Top Score Makassar.
Dan meraih juara 1 KU 12 (2013-2014) Zona Makassar Tahun 2025 yang berlokasi di Lapangan Lantamal VI Makassar TNI AL.
βKami sangat bersyukur atas prestasi yang di raih siswa kami. Tentunya, ini merupakan hal yang sangat baik untuk sekolah kami.β
βKami berharap, seluruh siswa juga dapat mengikuti ajang atau kegiatan lain yang dapat membanggakan keluarga dan sekolahnya,β pungkas Herlita kepala sekolah UPT SPF SDI Paropo Makassar.
Untuk diketahui bersama, Liga Top Skor U-12 Regional Makassar resmi dibuka pada Minggu, 19 Januari 2025, di Lapangan Lantamal VI Makassar.
Liga ini merupakan ajang perdana yang digelar di Makassar dan diikuti oleh Sekolah Sepak Bola (SSB) dari berbagai daerah di Sulawesi Selatan.
Dalam pembukaan, Akmal Asnawi, PIC Liga Top Skor Regional Makassar, menyampaikan sambutannya mengenai tujuan pelaksanaan liga ini.
Menurutnya, Liga Top Skor menjadi salah satu sarana pembinaan olahraga sepak bola bagi usia dini. Ia juga mengajak pelatih serta orang tua untuk bersama-sama mendukung suksesnya pelaksanaan liga ini.
βLiga ini bukan hanya soal kompetisi, tetapi juga pembinaan mental dan fisik bagi anak-anak sejak usia dini. Mari kita dukung mereka untuk berkembang,β ujar Akmal.
Hadir juga Plt Ketua Askot PSSI Kota Makassar, Erwin Sodding, yang membuka kegiatan secara resmi. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya liga ini sebagai sarana pengembangan bakat sepak bola usia dini.
Liga ini diharapkan dapat melahirkan talenta muda berbakat dari Makassar yang berpotensi menjadi pemain profesional di masa depan.
Para juara dan pemain terbaik akan berkesempatan mengikuti Liga Top Skor tingkat nasional di Jakarta, yang dipantau langsung oleh talent scout dari Timnas Indonesia.(ILHO)