Pastikan Gladi Bersih Berjalan Lancar, Kepala UPT SPF SDI. Borong Jambu III Makassar Pantau Pelaksanaannya.

TargetNasional Online – UPT SPF SDI. Borong Jambu III Kec. Manggala Kota Makassar, melaksanakan Gladi Bersih ANBK, yang berlangsung selama 2 hari, 14 – 15 Oktober 2024.

Yang dalam pelaksanaannya di hari pertama yang berlangsung di salah satu ruang kelas ini, di pantau secara langsung oleh Abd. Jalil, S. Pd, selaku kepala sekolah.

Kepada awak media usai memantau kegiatan, Abd. Jalil, mengatakan, bahwa jumlah siswa yang mengikuti Gladi Bersih ANBK ini, sebanyak 30 orang peserta, terdiri dari siswa – siswi kelas V.

Bahwa gelar Gladi Bersih ini, kami bagi menjadi 2 sesi. Sesi pertama 15 peserta, sesi kedua 15 peserta, di bawah pengawasan masing – masing 1 orang tenaga teknisi dan proktor.

Gladi bersih merupakan salah satu dari beberapa rangkaian kegiatan pelaksanaan Assessment Nasional, yang fungsinya untuk memastikan kesiapan sekolah dalam pelaksanaannya.

β€œAlhamdulilah, Gladi Bersih Assesmen Hari Pertama Berjalan Tertib dan Lancar, Semoga Pada Saat Asessmen yang sesungguhnya, siswa tidak lagi mengalami kesulitan (RED)

Β 

Pos terkait