UPT SPF SD Inpres Maccini 1/1 Makassar Ikuti Gerak Jalan Santai BBPMP Sulsel Dalam Rangka Festival Kurikulum Merdeka 2024

oplus_2

TARGETNASIONAL, MAKASSARβ€”- Segenap Peserta Didik Dan Guru UPT SPF SD Inpres Maccini 1/1 Kota Makassar mengikuti Gerak Jalan Santai dan Senam Sehat dalam rangka Festival Kurikulum Merdeka 2014 yang diselenggarakan oleh pihak Balai Besar Penjaminan Mutu Pendidikan (BBPMP) Provinsi Sulawesi Selatan. Rabu, (2024/06/26).

Kali ini BBPMP Provinsi Sulawesi Selatan menggelar Festival Kurikulum Merdeka 2024 dengan Tema, Bersama Ciptakan Pembelajaran Berkualitas Melalui Kurikulum Merdeka, 24-26 Juni 2024.

Bacaan Lainnya

Pantauan media ini, sejumlah rangkaian kegiatan dilangsungkan selama tiga hari di halaman kantor BBPMP Sulsel Jl. AP Pettarani, Makassar antara lain, Karya Potret Cerita, Pameran dari Mitra, Gelar Wicara, Film Dokumenter, Jalan Santai, senam sehat hingga Kumpul Komunitas yang diikuti oleh satuan pendidikan dari berbagai daerah, lingkup Sulsel.

Dalam rangkaian kegiatan gerak jalan santai dan senam sehat tersebut turut juga diikuti siswa dan guru UPT SPF SD Inpres Maccini 1/1 yang dinahkodai oleh Andi Wirdayani. S,Pd.,M.Pd.

Andi Wirdayani S,Pd.,M.Pd Selaku Kepala Sekolah menuturkan, keikutsertaan sekolahnya dalam rangka pembinaan sekolah sehat. Sekolah kami ikuti kegiatan sebagai peserta gerak jalan santai sebagai sekolah binaan GSS (Gerakan sekolah Sehat). BBPMP Sulsel.

β€œGiat festival ini diselenggarakan bertujuan untuk meningkatkan gaung kebermanfaatan Kurikulum Merdeka yang diimplementasikan sejak tahun 2021 oleh Kemdikbudristek,” tuturnya.

β€œFestival Kurikulum Merdeka 2024 di BBPMP Sulsel ini menampilkan praktik-praktik baik Implementasi Kurikulum Merdeka melalui beberapa rangkaian aktivitas, salah satunya kami ikut sebagai peserta gerak jalan santai dan senam sehat yang berpusat di Halaman Kantor BBPMP Sulsel,” tutupnya.

Berikut nama- nama sekolah binaan BBPMP Sulsel yang diundang dalam Gerakan Sekolah Sehat ( GSS ):

SD Inpres Maccini 1/1 Makassar, SMPN 5 Makassar. SMAN 7 Makassar .TK. Teratai. TK. Pembina Makassar. ( Sy@h ).

Pos terkait