TargetNasional Online β Meningkatkan kadar Keimanan peserta didik, UPT SPF SDN. Pagandongan Kec. Tamalanrea Kota Makassar, mengelar Shalat Dhuha berjamaah dalam program Jumat Ibadah. Jumat (26/04/24).
Selain siswa β siswi yang beragama Islam, shalat dhuha berjamaah yang berlangsung di halaman sekolah tersebut, juga di ikuti oleh para pendidik dan tenaga kependidikan.
Kepada awak media, Sainab. S, Pd, M, Pd, selaku kepala sekolah, mengatakan bahwa kegiatan Jumat Ibadah sudah menjadi program yang masuk dalam kalender kegiatan wajib di sekolah kami.
Selain Shalat Dhuha,.di dalam program Jumat Ibadah ini, juga di isi dengan kegiatan Dzikir, Kultum dan Doa bersama yang keseluruhannya di bawakan oleh peserta didik.
βAlhamdulillah, kondisi cuaca pagi ini sangat baik sehingga pelaksanaan program Jumat Ibadah berjalan sesuai harapan kita semuaβ
Berharap program Jumat Ibadah dapat menjadi sarana bagi kita semua, khususnya bagi siswa untuk dapat memperbaiki diri, akhlak dan karakter menjadi lebih baik dari sebelumnya. Ungkapnya. (Red)