SDI Kampus Unhas 1 Peringati Hari Kartini dan Hari Bumi 2024 Dengan Doa Bersama

TargetNasional, Makassar – UPT SPF SDI Kampus Unhas 1, peringati Hari Kartini dan Hari Bumi Sedunia 2024 dengan menggelar Doa Bersama dan lomba, Puisi, Speciking, Pidato, serta Menari, Selasa (23/04/2024).

Kepala Sekolah SDI Kampus Unhas 1 Hj. Risnina S.Pd., mengatakan peringatan Hari Kartini kali ini di rangkaikan dengan Hari Bumi Sedunia, yang dihadiri, Orang Tua Siswa, Mahasiswa Kampus Merdeka Angkatan 7, dan diikuti seluruh Staf, Pendidik dan Tenaga Kependidikan serta Peserta Didik.

Bacaan Lainnya

Lanjut, ia juga menyampaikan Raden Ajeng Kartini, yang telah memperjuangkan hak-hak perempuan untuk memberikan hak pendidikan, kemerdekaan, dan kemandirian. Tentang kesetaraan gender yang menjadi landasan bagi kemajuan sosial serta ekonomi perempuan Indonesia.

Oleh karenanya, mari kita bersama-sama menundukkan kepala sejenak merenungkan perjuangan Raden Ajeng Kartini, dalam mempengaruhi dan menginspirasi perempuan Indonesia di era modern ini, ujar Hj. Risnina Kepsek SDI Kampus Unhas 1.

Selain itu, Hj. Risnina mengungkapkan dalam memperingati Hari Bumi (Earth Day) menjadi pengingat bagi kita semua untuk terus meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan khususnya di sekitar Sekolah, ungkapnya.

Adapun tujuan peringatan hari bumi adalah untuk meningkatkan kesadaran dan apresiasi, bertindak secara bijaksana dalam menjaga lingkungan Sekolah agar tetap nyaman, dan asri.

dapat dilakukan mulai dari diri sendiri, maupun perkelompok, Hari Bumi ini menjadi simbol kepedulian terhadap alam dan perlindungan lingkungan. (Mth)

Pos terkait