UPT SPF SD Inpres Karuwisi 2 Makassar Gelar Aksi Nyata Kurikulum Merdeka Belajar

TargetNasional, Makassar — Platform Merdeka Mengajar adalah platform teknologi yang disediakan untuk menjadi teman penggerak bagi guru dan kepala sekolah dalam mengajar, belajar, dan berkarya, Sabtu (27/01/2024).

Hj.Rosmiyati JS, Sos., MM., kepala UPT SPF SD Inpres Karuwisi 2 Makassar mengungkapkan, Merdeka Mengajar menjadi suatu referensi bagi guru mengembangkan praktik mengajar.

Bacaan Lainnya

Platform ini mempunyai tiga fungsi, yaitu membantu guru untuk mengajar, belajar, dan berkarya. Di dalamnya juga terdapat toolkit asesmen untuk mengukur capaian belajar siswa,” pungkasnya.

Terdapat dua fitur utama pada Perangkat ajar, yaitu pencarian perangkat ajar dan perangkat ajar yang disimpan. Anda dapat mencari perangkat ajar berdasarkan jenis perangkat ajar, fase, dan mata pelajaran tertentu.

PPM adalah untuk memberikan pengakuan dan penghargaan terhadap kontribusi pegawai (guru dan kepala sekolah) terhadap peningkatan kualitas pembelajaran. Memberikan penguatan dan dukungan terhadap peningkatan karier pegawai (guru dan kepala sekolah) berdasarkan kualitas kinerjanya,” imbuhnya.

Selaku kepala sekolah Hj. Rosmiyati JS, Sos.,MM., berharap PMM berjalan dengan baik untuk menggali potensi terbesar para guru-guru sekolah dan murid serta meningkatkan kualitas pembelajaran secara mandiri.(RZL)

Pos terkait