TargetNasional, Online — Gerakan serentak membaca adalah suatu kegiatan membaca buku secara bersamaan dan pada waktu yang sama oleh sekelompok orang, seperti siswa, guru, atau masyarakat luas, yang diselenggarakan oleh institusi seperti dinas perpustakaan atau sekolah.
Pada Rabu tanggal (17/09/2025) Dinas Perpustakaan kota Makassar mengadakan Gerakan Serentak Membaca. Melalui Zoom yang dihadiri oleh bapak Walikota Makassar.
Sebanyak 120 perpustakaan sekolah dari SMP dan SD menghadiri kegiatan tersebut, dan tiap perpustakaan mempunyai perwakilan sekitar 20 orang.
Mewakili kepala sekolah, Sulaiman, S.Pd., selaku kepala perpustakaan SMPN I, mengungkapkan, tujuan dari kegiatan ini adalah membiasakan siswa untuk melakukan Literasi atau membiasakan membaca di perpustakaan, menumbuhkan kebiasaan dan minat baca, serta meningkatkan budaya literasi dalam lingkungan sekolah.
Kegiatan dari Dinas perpustakaan sangat bagus, karena selama ini siswa jarang berkunjung di perpustakaan, karena terbiasa menggunakan HP. Jadi kita mau membangkitkan kembali semangat siswa agar mau lagi berkunjung di perpustakaan,”ungkapnya.
Selain buku digital e-book sekolah telah mempunyai program yang disebut dengan reading amazing friday (membaca Jum’at yang luar biasa) setiap hari Jum’at jam 07.00, kami mengambil 3 kelas, yang mana setiap perwakilan kelas itu berjumlah 3 siswa jadi cuma 9 orang.
Buku digital atau e-book, itu kami membuat dulu linknya kemudian kami menempelkan di tempat tempat strategis, di kantin di mushollah atau di majalah dinding yang biasa siswa ngumpul agar gampang terlihat, jadi siswa tinggal foto barcodenya bisa langsung dibaca di HP-nya.
Sulaiman juga menambahkan, di perpustakaan kami memang kekurangan buku referensi jadi kami berharap ada pihak ke-3 yang bisa menyumbangkan buku atau pemerintah yang mungkin mau, supaya banyak literatur. Bisa buku cerita atau novel yang bisa menarik minat siswa dan mendukung untuk penguatan literasi sekolah sebagai bagian dari pembelajaran sepanjang hayat.(Red)