Pengurus DPD KNPI Kota Makassar Dilantik, Baso Muhammad Ikram Resmi Jadi Ketua

TargetNasional, Makassar — Pengurus DPD KNPI Kota Makassar periode 2024-2027 resmi dilantik. Acara pelantikan bertajuk β€œKNPI Upgrade: Beyond Creativity” ini berlangsung di Tribun Lapangan Karebosi, Jum’at (25/04/2025).

Pengurus KNPI Makassar yang dinahkodai Baso Muhammad Ikram tersebut dilantik oleh Ketua DPD KNPI Prov. Sulsel, Nur Kanita Maruddani Kahfi didampingi Sekretarisnya, Agus Rasyid Butu.

Ikram menggantikan ketua sebelumnya yaitu Hasrul Kaharuddin yang kini menjabat sebagai Ketua Majelis Pemuda Indonesia (MPI) KNPI Kota Makassar.

Acara pelantikan ini disaksikan langsung oleh Wali Kota, Munafri Arifuddin, Wakil Wali Kota, Aliyah Mustika Ilham, Anggota DPRD Sulsel, dr. Fadli Ananda, Ketua DPRD Makassar, Supratman, Wakil Ketua DPRD Makassar, Suharmika serta beberapa legislator Makassar lainnya.

Hadir juga eks Wali Kota Makassar, Ilham Arif Sirajuddin (IAS), dari Polrestabes Makassar, Dandim/1408, Kejati, Forkopimda dan SKPD Pemkot Makassar, Ketua-ketua OKP, Ormas dan beberapa komunitas pemuda di Makassar.

Selain itu, sejumlah dewan senior juga nampak hadir diantaranya, Irfan Darmawan, Attock Suharto, Sugali Halim, Saharuddin Said, Asriani, Gatot Arwin dan senior KNPI Makassar lainnya.

Ketua KNPI, Baso Muhammad Ikram diawal sambutannya menyampaikan rasa hormat dan apresiasi tingginya atas kehadiran Wali Kota Makassar di acara pelantikan.

β€œBeliau (Bapak Wali Kota Munafri) bukan hanya hadir dalam bentuk program ataupun kebijakan, melainkan sebagai bukti nyata atas keberpihakannya terhadap pertumbuhan anak muda Kota Makassar”, katanya.

Ikram menuturkan, dalam proses penyusunan struktur kepengurusan KNPI, dirinya telah menetapkan standar baru berdasarkan kapasitas integritas dan komitmen.

β€œKita tidak berdasarkan kedekatan. Prioritas kami adalah bagaimana mengedepankan integritas pengurus yang saya yakin dan percaya KNPI kedepan akan mampu melahirkan sosok pemimpin yang bisa membawa organisasi dan masa depan anak muda Makassar khususnya ke arah yang lebih baik”, katanya.

Lanjut Ikram, KNPI Makassar kedepan akan fokus kepada program kolaborasi lintas sektor. Tentunya, program yang menyangkut tentang ketersediaan lapangan kerja, akses pendidikan hingga pengembangan SDM berdaya saing.

β€œKita ada 65 OKP yang tergabung dalam KNPI, ditambah lagi organisasi pemuda lokal dan mitra komunitas yang ada di KNPI. Sehingga kedepan ini akan terintegrasi dalam satu sistem digital”, ujarnya.

Ikram juga membeberkan program strategis salah satunya KNPI Akademi, yang diharapkan dapat meningkatkan kapasitas SDM pemuda.

β€œKNPI Akademi ini didalamnya ada pelatihan advokasi, publik speaking, digital skill. Termasuk beberapa program pelatihan usaha, memberikan akses pendidikan hingga ke dunia industri yang diharapkan dapat melahirkan banyak wirausaha muda”, ungkapnya.

Sementara, Ketua KNPI Sulsel, Nurkanita Maruddani Kahfi mengatakan bahwa soliditas pemuda sangat penting untuk mencapai kemajuan pemuda. Apalagi KNPI mempunyai banyak warna, tempatnya kemajemukan ideologi.

β€œSehingga inilah yang menjadi tantangan bagi Ketua KNPI. Bagaimana untuk mensolidkan pemuda di Kota Makassar. Tidak boleh lagi ada yang membawa warna ataupun sentimen ideologi, dan harus bersatu dalam memajukan visi dan program Ketua”, ungkap Nurkanita dalam sambutannya.

Baginya, KNPI merupakan komite pemuda yang merupakan asistensi pemerintah dalam hal layanan urusan kepemudaan.

β€œSehingga perlu adanya sinergitas untuk mendorong kemajuan pembangunan kepemudaan untuk Makassar yang lebih maju”, tuturnya.

Adapun Struktur Pengurus KNPI Kota Makassar 2024-2027 :

Ketua : Baso Muhammad Ikram
Sekretaris : Muhadir
Bendahara : Riyan Muda Karana Putra
Wakil Ketua : Muhammad Fauzan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *