Momen Guru dan Siswa Saling Memaafkan Jelang Bulan Suci Ramadhan 1446 H di UPT SPF SMPN 54 Makassar

Oplus_131072

TargetNasional, Makassar — Menjelang Masuknya Ramadhan 1446 H, segenap keluarga besar SMPN 54 Makassar melakukan salam – salaman guna saling memaafkan jelang Ramadhan tiba, kegiatan dilaksanakan oleh Kepala sekolah, Guru, dan seluruh siswa – siswi SMP Negeri 54 yang dilaksanakan dilapangan sekolah pada hari, Rabu (26/02/2025).

Acara dimulai dengan kata sambutan kepala SMPN 54, Dra.Habiba., M.Pd., didalam kata sambutannya menyampaikan Agenda yang akan dilaksanakan di dalam bulan suci Ramadhan 1446 H, beliau mengatakan seperti tahun – tahun sebelumnya juga memohon maaf kepada guru guru, serta siswa siswi apabila didalam perkataan yang disampaikan , baik didalam bertindak beliau memohon maaf.

Bacaan Lainnya

Beliau juga memotivasi siswa untuk meningkatkan amalan didalam Bulan Suci Ramadhan, perbanyak Sholat Sunah, membaca dan menghatamkan Al Qur’an.

Saling memaafkan adalah salah satu sikap yang dapat dipraktikan dalam Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5).

Kegiatan yang rutin di lakukan setiap tahun ini adalah momen untuk mempererat tali persaudaraan dan menjaga keharmonisan, momen untuk mencerminkan nilai-nilai seperti kedamaian, toleransi, kebersamaan, dan sikap saling menghargai.

Hubungan baik yang terjalin antar sesama, menyambung tali silaturahmi dapat melapangkan pintu rizqi dan dipanjangkan umurnya, menyambung tali silaturahmi dapat mendapatkan rahmat dan ampunan dari Allah SWT,(red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *