Senam Kesegaran Jasmani Dilanjutkan Kerja Bakti Setiap Sabtu di UPT SPF SDI Barombong 2 Makassar

Oplus_131072

TargetNasional, Makassar — Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) dengan gerakan Senam Anak Indonesia Hebat (SIAH) dilaksanakan UPT SPF SDI Barombong 2 Makassar pada, Sabtu (15/02/2025) pagi.

Supri, S.Pd., selaku kepala sekolah mengungkapkan, SKJ yang dilaksanakan dengan SAIH merupakan bagian dari Gerakan 7 kebiasaan Anak Indonesia Hebat yang bertujuan untuk menanamkan kebiasaan positif pada anak-anak.

Bacaan Lainnya
Oplus_131072

Program Senam Anak Indonesia Hebat (SAIH) diciptakan oleh Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen). Program ini diluncurkan pada tahun 2025 oleh Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah.

Kegiatan SKJ yang di rangkai dengan kerja bakti bersama guru guru dan peserta didik merupakan kegiatan rutin setiap hari Sabtu.

Dengan SKJ yang dapat meningkatkan kebugaran, fleksibilitas, daya tahan tubuh, dan
konsentrasi, sementara kerja bakti dapat menumbuhkan nilai gotong royong dan toleransi antar peserta didik, rasa tanggung jawab terhadap lingkungannya, serta menciptakan generasi berkarakter positif,”ungkap Supri.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *