TargetNasional Online – Hari pertama sekolah selalu menjadi momen yang dinanti-nantikan oleh para siswa, karena kesempatan untuk bertemu kembali dengan teman-teman setelah sekian lama berpisah.
Suasana sekolah kembali semarak dengan tawa, cerita, dan semangat baru. Momen ini bukan hanya tentang kembali belajar, tetapi juga tentang membangun kembali kebersamaan dan menciptakan kenangan indah bersama teman-teman, Senin (06/01/2024).
Muhajir Basri, S.Pd.I, selaku Kepala MA. Mualliminz mengungkapkan, di hari pertama masuk sekolah di awali dengan penyambutan siswa oleh para pendidik dan tenaga kependidikan kompleks perguruan Muhammadiyah Cab. Makassar.
Di lanjutkan dengan Apel pagi, mendengarkan Amanah dan Arahan dari Direktur Kompleks Perguruan Muhammadiyah Cabang Makassar, Bapak. Muh. Tamrin Thaha, M. Pd.,yang mengajak seluruh peserta, terkhusus kepada siswa – siswi untuk mempersiapkan diri dalam menggapai cita-cita.
Lanjut Muhajir, bahwa PPDB tahun 2025/2026 telah terbuka dan ada 12 poin tawaran untuk tahun ajaran baru ini yaitu :
*Program PPDB 2025 : https://s.id/PPDBM3M25_26*
*Pilihlah Salah Satu Yang Memenuhi Syarat*
1. Lulusan MTs Muallimin Muhammadiyah Bebas SPP 1 Semester.
2. Anak dan atau Keluarga Guru Madrasah Muallimin Muhammadiyah Bebas SPP 1 Semester.
3. Lulusan SMP/MTs. Muhammadiyah Bebas 4 Bulan SPP
4. Anak Ojol bebas 4 Bulan SPP
5. Anak dan atau Keluarga Alumni Madrasah Muallimin Bebas 4 Bulan SPP
6. Anak dan atau Keluarga Pengurus Muhammadiyah / Aisyiyah / Pengurus Ortom Bebas SPP 3 Bulan
7. Pendaftaran di Gelombang 1 (Januari-Februari) 2025 Bebas SPP 4 Bulan
8. Pendaftar di Gelombang 2 (Maret-April) 2025 Bebas SPP 3 Bulan
9. Pendaftar di Gelombang 3 (Mei-Juni) 2025 Bebas SPP 2 Bulan
10. Siswa Tahfidz Hafal 5 Juz Bebas SPP 1 Semester.
11. Siswa Tahfidz Hafal 10 Juz Bebas SPP 1 Tahun
12. Siswa Tahfidz Hafal 30 Juz Bebas SPP 3 Tahun.
adapun nomor WA yang bisa di hub. : 085342554545 Ketua PPDB Nur Askar dan Musdalifah : 085256661166