Potret : Kepala Sekolah UPT SPF SMP Negeri 46 Makassar Sahria, S.Pd.
TargetNasional, Makassar — Usai dilantik dan melakukan Serah Terima Jabatan (Sertijab) dari Kepala Sekolah (Kepsek) lama ke yang baru di UPT SPF SMP Negeri 46 Makassar, Sahria, S.Pd., siap memajukan sekolah.
Hal ini dikatakannya saat awak media menyambangi ruang kantornya, Rabu (04/09/2024) pagi.
Menurutnya, setelah memasuki tempat yang diamanahkan kepada saya oleh Kepala Dinas Pendidikan, tentunya saya dituntut untuk mampu berkolaborasi dengan guru dan warga sekolah serta memajukan sekolah.
Selain itu, setelah menjabat diharapkan mampu merealisasikan program-program yang telah terencana sesuai dengan visi dan misi sekolah dan menjalin koordinasi yang baik sehingga proses layanan pendidikan dapat berjalan sempurna, ucap Sahria.
Lebih lanjut ia menjelaskan, saat ini kami akan membangun pos security karena selama ini belum ada dan juga kami ingin mengecat dinding sekolah agar lebih enak di pandang. Artinya perlahan-lahan saja sesuai Juknis Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS).
“Ini sangat penting sebab, UPT SPF SMP Negeri 46 Makassar satu gugus dengan SD Negeri Lariang Bangi Makassar dan berharap dapat berkolaborasi atau bekerjasama dengan Kepsek tetangga.”
Ia juga mengatakan, setiap lembaga mesti ada saja halangan dan rintangan. Namun hal itu jadikanlah sebagai motivasi untuk semakin kencang memajukan sekolah. Bukan malah dijadikan sebuah dalil untuk berdiam diri.
Setidaknya ada tiga hal yang harus bisa dilakukan oleh kepala sekolah. Pertama, bekerja tuntas. Kedua, bekerja seperti air, selalu mengalir, dingin dan dibutuhkan oleh manusia. Sekolah harus ada perubahan, kompak dan tentram.
Jabatan kepala sekolah merupakan amanat yang harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab dan harus selalu dijaga.
Tinggalkan jauh-jauh perasaan atau perbuatan menyerah tanpa ada usaha dan inovasi. Kepala Sekolah diera digitalisasi 4.0,harus mampu membuat terobosan program baru out of the box, sehingga mempunyai ciri khusus, jelas Sahria.
Tambahnya, untuk meningkatkan kedisiplinan seluruh guru atau pendidik dan tenaga kependidikan UPT SPF SMP Negeri 46 Makassar dan menjalankan program yang telah kepala sekolah lama buat.
Ia pun berharap, semoga sekolah ini makin berkembang, meningkat dan dikenal sesuai harapan bersama, tutup Sahria kepada awak media.(ILHO)