TargetNasional, Makassar — Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79 dirayakan pada tanggal 17 Agustus 2023. Ini adalah peringatan penting bagi rakyat Indonesia karena pada tanggal yang sama pada tahun 1945. Proklamasi kemerdekaan Indonesia diumumkan oleh Soekarno dan Mohammad Hatta. upacara hari kemerdekaan dilaksanakan UPT SPF SDI Perumnas 2 Makassar, Sabtu (17/08/2024)
Saktiyawati, S.Pd.,M.Pd., selaku kepala sekolah mengungkapkan, Porseni kami laksanakan sebelumnya dan sebelum upacara memperingati hari kemerdekaan guru dan siswa senam bersama.
Hari kemerdekaan adalah tonggak sejarah perjuangan bangsa yang harus kita pertahankan. Selain mempertahankan kemerdekaan, kita sebagai generasi penerus bangsa , tentunya harus mengisi kemerdekaan itu dengan melakukan hal-hal yang positif dan dapat menumbuhkan kecintaan serta semangat nasionalisme.
Proklamasi Kemerdekaan memberikan landasan untuk pembangunan dan kemajuan bangsa Indonesia. Momen ini memacu semangat untuk terus berusaha, berinovasi, dan berkontribusi dalam memajukan negara serta mencapai kemakmuran bagi seluruh rakyat Indonesia.
Makna hari kemerdekaan adalah Indonesia terbebas dari belenggu penjajahan, berdaulat, dan mandiri. Berdaulat di sini berarti Indonesia tidak lagi berada di bawah kekuasaan negara mana pun. Sedangkan mandiri berarti Indonesia tidak lagi menggantungkan nasib pada negara lain,”ungkapnya.
Yang paling identik dirayakan saat Hari Kemerdekaan adalah Upacara Kemerdekaan dan Perlombaan. Perayaan hari kemerdekaan perlu dilakukan karena 17 Agustus adalah hari bersejarah bagi bangsa Indonesia dan juga untuk mengenang jasa para Pahlawan bangsa.
Kemerdekaan Indonesia jatuh setiap tanggal 17 Agustus 1945. Saat itu, setelah mengalami penjajahan selama lebih dari tiga abad, akhirnya para founding father berhasil merebut dan mendeklarasikan kemerdekaan.
Perayaan HUT RI sebagai simbol persatuan dan kesatuan seluruh rakyat Indonesia tanpa memandang suku, agama, atau budaya mereka. Selain itu, perayaan ini mengingatkan kita pada perjuangan para pahlawan yang berjuang untuk mendapatkan kemerdekaan dan membentuk Indonesia sebagai negara yang berdaulat sendiri,”tutup Saktiyawati , S.Pd.,M.Pd.