UPT SPF SDI Maccini Sombala Ikut Jambore Cabang Makassar di Taman Budaya Benteng Somba Opu

Oplus_0

TargetNasional, Makassar — Jambore adalah pertemuan Pramuka Penggalang dalam bentuk perkemahan besar, di Indonesia diselenggarakan oleh Kwartir Ranting Gerakan Pramuka, seperti Jambore Ranting (Tingkat Kecamatan), Jambore Cabang (Tingkat Kabupaten/Kota), Jambore Daerah (Tingkat Provinsi), Jambore Nasional (Tingkat Nasional), Rabu (14/07/2024)

Agustina Katindo, S.Pd., selaku kepala sekolah mengungkapkan, jambore sering muncul dalam kegiatan organisasi pramuka. Dalam Bahasa Inggris, jambore adalah perayaan besar dengan massa yang banyak dan meriah.

Jambore tersebut menjadi simbol dari kesatuan dan tujuan bersama dalam membentuk karakter dan kedisiplinan generasi muda Indonesia. Kegiatan yang dilakukan biasanya meliputi berbagai macam lomba, demonstrasi keahlian, kegiatan sosial, dan budaya, yang menampilkan keanekaragaman dari berbagai daerah di Indonesia.

jambore memberikan banyak manfaat bagi pesertanya, diantaranya memupuk jiwa kebersamaan, mandiri, dan kritis. menggiatkan kegiatan jambore akan berdampak besar bagi penerus bangsa sehingga akan memiliki jiwa yang besar dalam menghadapi kehidupan dan masa depan.

Jambore pada dasarnya adalah sebuah acara pendidikan yang mempertemukan generasi muda untuk mempromosikan perdamaian dan saling pengertian serta untuk mengembangkan kepemimpinan dan keterampilan hidup .

Gerakan Pramuka bertujuan untuk membentuk setiap Pramuka agar memiliki kepribadian yang beriman, bertakwa, berakhlak mulia, berjiwa patriotik, taat hukum, disiplin, menjunjung tinggi nilai-nilai luhur bangsa, dan memiliki berkecakapan hidup sebagai kader bangsa dalam menjaga dan membangun Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tutup Agustina Katindo, S.Pd.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *