Dinas Perpustakaan Makassar Gelar Lomba Bertutur Tingkat SD/MI, Tingkatkan Kemampuan Literasi dan Minat Baca Anak

Potret : Sekdis Perpustakaan Makassar.

TargetNasional, Makassar — Lomba Bertutur Tingkat SD/MI Kota Makassar 2024 berlangsung di Hotel Aerotel Smile Makassar pada 12-13 Juni. Acara ini diikuti oleh 43 sekolah dasar dan madrasah ibtidaiyah Se-Kota Makassar, Jumat (14/06/2024).

Bacaan Lainnya

Diketahui, adapun salah satu tujuan kegiatan ini yaitu untuk menumbuhkan minat baca, literasi anak-anak, dan kecintaan terhadap budaya bangsa melalui berbagai bacaan.

Selama dua hari, peserta menunjukkan kemampuan bertutur mereka di hadapan juri. Audisi dilaksanakan pada 12 Juni, sementara grand final pada 13 Juni 2024.

Kompetisi diwarnai dengan penampilan semangat siswa-siswi yang membawa cerita inspiratif dan penuh makna.

Berikut pemenang Lomba Bertutur 2024:

Juara I: Rakha Anabi Pratama (025) dari SDN Unggulan Monginsidi I Makassar dengan cerita “La Paitong” (nilai 2480).

Juara II: Muh. Afhan Fayyadh Uwais (022) dari SD Inpres Baraya 1 Makassar dengan cerita “Sultan Hasanuddin” (nilai 2475).

Juara III: Jocelyn Christabelle.Nie (033) dari SD Hati Kudus Rajawali Makassar dengan cerita “Nenek Mallomo” (nilai 2405).

Kepala Dinas (Kadis) Perpustakaan Kota Makassar Andi Pattiware Bau Djemma, S.STP., MM., melalui Sekretaris Dinas (Sekdis)-nya Andi Mappanyukki, S.STP., M.Si., mengapresiasi semua peserta.

“Lomba bertutur ini meningkatkan kemampuan literasi dan kecintaan anak-anak terhadap budaya dan cerita rakyat Indonesia,” ujarnya.

Dengan terselenggaranya acara ini, diharapkan dapat terus meningkatkan minat baca dan literasi siswa serta melestarikan budaya bangsa melalui cerita-cerita yang diwariskan dari generasi ke generasi.(*)

 

Editor//TN Online//ILHO

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *