TargetNasional, Makassar — UPT SPF SMPN 24 yang berlokasi di Jalan Baji Gau No.41, Kelurahan Bongaya, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Provinsi Sulsel menggelar sosialisasi Sekolah Bersinar Bombe Narkoba, Jumat (17/05/2024) pagi.
Adapun tema giat tersebut yaitu “Festival Literasi, Sosialisasi Pencegahan 3 Dosa Pendidikan dan Narkoba Serta Pengukuhan Duta Baca dan Tim Satgas Anti Narkoba.”
Kepada awak media Ashar Kadir, S.Pd., M.Pd., sebagai kepala sekolah mengatakan, sosialisasi ini digelar di salah satu ruang sekolah yang di hadiri oleh Perwakilan Badan Narkotika Nasional (BNN) wilayah Makassar, Badan Perlindungan Anak, Kepala Sekolah (Kepsek) dan Guru serta siswa(i) UPT SPF SMPN 24 Makassar.
Untuk diketahui bersama, kegiatan ini sangat penting dilakukan dengan salah satu tujuan agar meminimalisir dan siswa(i) terhindar dari yang namanya Narkoba.
“Mengingat bahaya Narkoba begitu besar. Narkoba pun telah menyengsarakan dan melumpuhkan sendi-sendi kehidupan serta menjadi pintu masuk terjadinya berbagai tindak kriminal dalam kehidupan masyarakat,” ungkapnya.
Lanjut Ashar Kadir, S.Pd., M.Pd., jadi hari ini pembentukan Tim Satgas Anti Narkoba. “Tentunya kedepan kami mempunyai program – program akan bahaya Narkoba yang sejalan dengan salah satu program Pemerintah Kota Makassar dan Pusat.”
Selain itu, kami juga mensosialisasikan tentang Bullying di sekolah. “Jadi ada 2 pemateri hari ini, yang pertama materi tentang Perlindungan Anak dan yang kedua Penyalahgunaan Narkoba,” tambahnya.
Olehnya itu, sebagai kepala sekolah Ashar Kadir, S.Pd., M.Pd., berharap, “SMPN 24 Makassar ini terhindar dari yang namanya Narkoba. Sebab Narkoba ini sangat berbahaya yang ujung ujungnya Masuk Penjara, Rumah Sakit dan Meninggal,” tutupnya kepada awak media.(ILHO)