TargetNasional Online – Hari pertama masuk sekolah pasca libur Idul Fitri 1445 Hijriah. UPT SPF SDI. Mannuruki I Kec. Biringkanaya Kota Makassar, mengelar kegiatan Halal Bihalal. Kamis (18/04/24)
Kegiatan yang di awali dengan Apel pagi ini, di isi dengan kata sambutan oleh Ibu, Liati. S, Pd.,M, Pd, Selaku kepala sekolah yang di akhiri dengan saling berjabat tangan maaf memaafkan.
Via WhatsApp. Kepada awak media, Liati mengatakan, bahwa kegiatan Halal Bihalal ini, di laksanakan masih dalam rangkaian memperingati hari raya Idul Fitri yang baru saja kita rayakan
Selain itu, makna dari halal bihalal itu sendiri menurut Liati, tidak lain untuk menyambung sesuatu yang tadinya putus menjadi terikat kembali dalam artian kembali mempererat tali silaturahmi.
Olehnya itu pasca Idul Fitri, ia mengajak kepada seluruh stakeholder sekolah untuk menjadikan halal bihalal ini, sebagai tradisi yang harus terus di lakukan dan di galakkan di lingkungan sekolah. Ujarnya (Red)