Kunjungan Monitoring oleh Dinas Perpustakaan Kota Makassar di UPT SPF SDI Kelapa Tiga I Makassar

TargetNasional, Makassar — Sebuah perpustakaan yang memiliki sertifikat akreditasi dianggap sebagai perpustakaan yang berkualitas dan memiliki layanan yang baik. Hal ini dapat membantu meningkatkan reputasi perpustakaan di mata masyarakat, sehingga perpustakaan tersebut menjadi lebih terkenal dan dihargai.

Kunjungan monitoring oleh dinas perpustakaan kota Makassar dilaksanakan pada, Rabu (28/02/2024)

Hj Nahidha Mallapiang, S.Pd.,M.Pd., selaku kepala sekolah mengungkapkan, kunjungan monitoring tersebut bertujuan untuk melihat dan mengamati perpustakaan yang telah terakreditasi sebelumnya oleh Perpustakaan Nasional RI , bahwa perpustakaan tersebut telah melakukan serangkaian kegiatan dalam memajukan Gerakan Literasi di lingkungan sekolah.

Adapun progres yang di peroleh antara lain adanya penambahan koleksi tercetak, penambahan aset pada ruang pengolahan, adanya inovasi yang telah bergerak dalam kemajuan literasi yaitu LINCAH (Literasi Anak Cerdas Berakhlak ) dan BULISA (Bunda Literasi Sekolah ) , kreativitas berupa taman baca Algoritma, dan kegiatan-kegiatan literasi yang masih berlanjut di perpustakaan.

Hal penting yang diamati yaitu Buku Induk Perpustakaan serta Buku Pengunjung Perpustakaan hal ini mengindikasikan bahwa Perpustakaan mengalami kemajuan penambahan koleksi dan kepadatan aktivitas literasi di Perpustakaan.

Monitoring Dinas Perpustakaan Kota Makassar yang mengutus ibu Hartina Nanrang juga menuturkan kebersihan perpustakaan sudah sangat baik tinggal di jaga kebersihannya.

Selaku kepala sekolah Hj. Nahidha Mallapiang, S.Pd.,M.Pd., sangat menyambut baik kegiatan monitoring tersebut menurutnya kegiatan tersebut bisa menjadi motivasi untuk melahirkan ide-ide baru dalam menunjang kegiatan di Perpustakaan.

Kepala Perpustakaan Ibu Lilis Gusnaningsih sangat antusias menunjukkan perubahan dan kegiatan apa saja yang dilakukan Perpustakaan yang di bina bersama kurang lebih 2 tahun mulai dari akreditasi sampai pada aktivitas literasi yang masih berlangsung di Perpustakaan, katanya dukungan Kepala Sekolah dan guru-guru UPT SPF SD Inpres Kelapa Tiga 1 memberi dukungan penuh dalam pengelolaan dan pengembangan perpustakaan, para guru selalu mengajak dan mengarahkan para peserta didik untuk senantiasa berkegiatan literasi membaca , menulis, dan belajar di Perpustakaan.

Tak lupa beliau menuturkan bahwa kemajuan yang di capai tidak hanya didukung oleh pihak internal sekolah akan tetapi ada juga dukungan pihak non eksternal sekolah dalam hal ini orang tua peserta didik dan adanya dukungan dan bantuan kerja sama pegiat literasi dan mahasiswa Kampus Mengajar Angkatan 3, 4, dan 5,” ungkap Hj Nahidha Mallapiang.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *