TargetNasional, Makassar β Kepsek UPT SPF SD Negeri Baddoka Kamelia Yusuf, S.Pd., M.Pd., melakukan analisis atas proses pengambilan keputusan berdasarkan pengetahuan tentang berbagai paradigma, prinsip dan pengujian keputusan di lingkungan sekolah, Selasa (13/02/2024).
Pada kesempatan ini, Kamelia menyampaikan seperti diketahui bersama dilema etika merupakan situasi yang terjadi ketika harus memilih antara dua pilahan baik secara Moral benar tapi bertentangan, sedangkan bujukan Moral membuat keputusan antara benar atau salah.
Lanjutnya, untuk mengidentifikasi setiap permasalahan di lingkungan sekolah tentunya di mulai dengan pengamatan, observasi apakah kasus yang ada termasuk dilema etika atau bujukan moral, imbuh Kamelia Kepsek SDN Baddoka Makassar.
Selain itu, ia juga menjelaskan tentunya dalam mengambil keputusan harus bijak, sperti duduk bersama dengan bersangkutan sehingga adanya keterbukaan dan kejujuran memudahkan untuk mengambil keputusan.
Seperti contoh yang biasa terjadi di lingkunga. Sekolah antara Guru dan peserta didik, Orang Tua siswa (i) turut campur untuk permasalahan terjadi, yang tidak bisa menerima keputusan Sekolah, tutur Kamelia.
Menurutnya, dalam mengambil keputusan dilema etika bukanlah hal yang mudah, harus di pertimbangkan dengan baik agar dalam mengambil keputusan yang terbaik, pungkas Kamelia Kepsek SDN Baddoka. (Mth)